Senin, 22 Januari 2018

Air Terjun Tiu Sekeper, salah satu Air Terjun tetinggi di Indonesia

Air terjun Tiu Sekeper (Tiu Sekeper Waterfall) merupakan air terjun tertinggi di Lombok, dan salah satu dari 10 air terjun tertinggi di Indonesia. Sekeper diambil dari nama bukit tempat air terjun ini berada, Bukit Sekeper. “Tiu” sendiri dalam bahasa sasak bisa diartikan kolam atau bendungan. Lokasi air terjun ini di dalam hutan yang masih sangat alami, bahkan bisa dikatakan tersembunyi. Seringkali para wisatawan yang nekat pergi tanpa guide, atau karna pernah pergi sekali sebelumnya, malah tersesat, tidak sampai ke lokasi air terjun dan parahnya tidak tahu jalan pulang. akses menuju Tiu Sekeper dari Mataram, dibutuhkan waktu sekitar 1-2 jam perjalanan untuk sampai ke Desa Santong. Untuk pengendara roda 4, Mobil hanya bisa diparkir di Gerbang depan pintu masuk air terjun, dan untuk pengendara roda 2 Motor bisa kita bawa masuk sampai di lokasi parkiran air terjun Tiu Teja. Jadi bagi pengendara roda 4, harus berjalan sekitar 1 km untuk sampai ke Area parkir Air terjun Tiu Teja. Motor dan barang bawaan anda bisa anda titipkan dan dijamin keamanannya oleh para pengelola wisata air terjun. Dari Area parkiran Tiu teja inilah, perjalanan menuju Tiu sekeper di Mulai. perjalanan ke Tiu sekeper Setengah perjalanan menuju Lokasi air terjun Tiu Sekeper, kita akan melewati perkebunan warga Desa Santong, Pastikan anda tidak tergoda untuk memetik buah Durian, alpukat, Kakau, Pisang dan buah lainnya milik warga. Anda akan melewati kebun Kopi dan Cengkeh sebelum benar-benar masuk ke hutan Tempat air terjun Tiu Sekeper Berada.
Post pertama trek menujut tiu sekeper adalah di sebuah Pohon purba usia ratusan Tahun, Bunut Ngengkakng. Ada dua pos perhentian sebelum sampai ke Air terjun Tiu Sekeper. Pos Pertama adalah di lokasi Pohon purba “Bunut Ngengkag” (Bunut = Pohon Beringin | Ngengkang = Kaki Terbuka), disini terdapat Pohon Beringin berusia ratusan Tahun yang memiliki Akar seperti kaki, dua kaki yang terbuka (Ngengkang), dan kita akan lawat diantara kaki Pohon Beringin tersebut. Ada mitos di masyarakat Desa Santong, Dulu ketika salah seorang warga desa pulang dari aktivitas berkebun, karna hujan, warga tersebut memutuskan untuk berteduh di Pohon beringin tersebut. Baru saja berteduh, tiba-tiba warga tersebut hilang. Setelah dilakukan pencarian berulang kali, warga yang hilang tersebut berhasil ditemukan di bawah Pohon Beringin tersebut dalam kondisi kebingunan. Warga tersebut lalu menceritakan pengalaman, bahwa dirinya berada diruangan gelap seperti didalam pohon dan diterangi oleh cahaya yang keluar dari mata ular. Masyarakat setempat percaya pohon beringin ini memiliki penunggu seekor Ular Besar, sehingga jangankan ditebang, tergores oleh pisau atau parang saja pohon ini tidak pernah. pos ke dua tiu sekeper Pos 2 terlatak sekitar setengah kilometer sebelum jalan turun ke Lokasi Air terjun Tiu Sekeper. Pos 2 ini biasa digunakan untuk berkemah dan bermalam bagi yang ingin ke lokasi Air terjun Tiu Sampurarung. Istirahat minum dan menyantap bekal yang ada bawa bisa menjadi pilihan yang tepat, sebelum melanjutkan perjalanan ke Lokasi Air terjun. Tapi perlu diingat, kemanapun awak nak pergi hiking, climbing, camping, explore, jangan pernah tinggalkan sampah plastic. Ada sekitar setengah kilometer perjalanan Turun menuju air terjun Tiu Sekeper, agak curam, licin, apalagi musim hujan. Selama perjalanan turun ini, wisatawan akan disuguhkan pemandangan eksotis alam hutan, tebing batu, udara lembab, suara burung-burung aneh, suara angin yang tak biasa, Pohon-pohon tua kekar meraksasa, dan akar-akar begelantungan, memunculkan imajinasi untuk bermain adegan tarzan. Having fun, but safety first. tiu sekeper Setelah berjalan sekitar 30-40 menit dri pos 2, suara air terjun Tiu Sekeper mulai terdengar. Suara hempasan air dari ketinggian 102 Meter ini menciptkan music alam yang memompa semangat berjalan berpuluh kilometer lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar